Para peneliti di Chonnam National University telah mengembangkan sebuah robot tanaman yang dapat melakukan berbagai macam hal layaknya tanaman sesungguhnya, misalnya humidifying (menambah uap air), memproduksi oksigen, mengeluarkan wewangian dan fungsi kinetik.
Meski demikian, dikutip detikINET dari ITexaminer, Kamis (23/10/2008), robot yang memiliki karakteristik seperti tanaman pot, dan bertinggi 130 cm serta diameter 40 cm ini tidak dapat tumbuh atau berkembang biak.
Robot tanaman ini dilengkapi pot, batang tanaman, lima kuncup bunga yang tampak seperti mawar Sharon. Tak hanya itu, robot tanaman ini juga dapat merespon rangsangan dari luar, seperti sentuhan manusia, musik atau cahaya.
Jika Anda berada dalam jarak sekitar 40 cm dari bunga, sebuah sensor supersonik akan menanggapi rangsangan dari Anda dan batangnya akan melengkung ke arah Anda, serta bunga akan mekar. Robot ini akan kembali ke posisi normal saat Anda beranjak pergi.
Jika ada suara manusia yang lebih keras daripada volume biasa, kuncup bunga akan mekar, dan batangnya akan bergetar seolah mengucapkan salam. Ketika ada cahaya menerpa, kuncup bunga akan membuka dan menutup. Sedangkan ketika ada musik, tanaman tersebut akan bergoyang.
sumber: http://inet.detik.com/read/2008/10/23/090002/1024500/511/robot-tanaman-bisa-keluarkan-oksigen-hingga-bergoyang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar